Tentunya anda pernah mendengar pendidikan anak usia dini (PAUD), namun demikian tidak semua orang bisa memahami dan mengerti apa arti dari pendidikan anak usia dini ini.
Pendidikan anak usia dini adalah suatu upaya pendidikan ataupun pembinaan bagi seorang anak sejak ia lahir sampai dengan usia 6 tahun.
Adapun tujuan dari pendidikan anak usia dini adalah agar kelak si anak ini memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut nantinya, yang meliputi pertumbuhan dan perkembangan jasmani dan rohani.
Pendidikan anak usia dini secara umum menitikberatkan pada :
- Pertumbuhan dan perkembangan fisik yaitu koordinasi motorik halus dan kasar.
- Kecerdasan yaitu daya pikir, daya cipta, kecerdasan emosi, kecerdasan spiritual.
- Emosional yaitu sikap dan perilaku serta agama.
- Bahasa dan komunikasi
- Untuk membentuk anak yang berkualitas, yaitu anak yang tumbuh dan berkembang sesuai dengan tingkat perkembangannya sehingga memiliki kesiapan yang optimal di dalam memasuki pendidikan dasar serta menjalani kehidupan ketika ia sudah dewasa.
- Untuk membantu kesiapan anak dalam belajar di sekolah kelak
Pendidikan Anak Usia Dini Mencakup :
- Infant => 0-1 tahun
- Toddler => 2-3 tahun
- Preschool => 3-6 tahun
- Early Primary School (SD Kelas Awal) => 6-8 tahun
Tidak ada komentar:
Posting Komentar